Rabu, 26 Juni 2019



Cara Mudah Membuat Tape Ketan Hitam


Bahan 

  • 500 gram ketan hitam
  • 1 butir ragi tape
  • Daun Pisang Secukupnya



Cara Membuat


  1. Bersihkan dahulu beras ketan hitam dengan cara dicuci sampai bersih. Lakukan pencucian dengan beberapa kali pembilasan agar benar-benar hilang semua kotorannya.
  2. Rendam beras ketan hitam yang sudah dicuci selama satu malam, setelah itu buang air rendaman dan bilas sampai bersih.
  3. Masukkan beras ketan hitam ke dalam panci, tambahkan air. Ukur ketinggian air sampai satu ruas jari telunjuk dari permukaan ketan hitam.
  4. Rebus ketan hitam di atas api sedang sampai mendidih. Sesekali aduk ketan hitam agar dapat kematangannya merata.
  5. Masak terus sampai air menyusut dan kering, kemudian angkat.
  6. Selanjutnya kukus ketan hitam tadi, dengan terlebih dahulu mendidihkan air dalam kukusan.
  7. Setelah air kukusan mendidih, masukkan ketan hitam yang sudah diaron.
  8. Masak selama kurang lebih 45-60 menit, setelah itu angkat.
  9. Siapkan nampan, tuangkan ketan hitam yang sudah matang ke nampan yang sebelumnya sudah dialasi dengan plastik bening.
  10. Diamkan ketan hitam agar panasnya menghilang.
  11. Setelah dingin, taburkan ragi tape yang sudah dihancurkan ke atas permukaan ketan hitam dengan menggunakan ayakan.
  12. Ratakan ragi dengan mengaduk ketan hitam, pastikan semua bagian sudah terkena ragi tape.
  13. Ambil daun pisang yang sudah dibersihkan terlebih dahulu, masukkan ketan hitam ke atas daun pisang, banyaknya sesuai selera.
  14. Diamkan ketan hitam yang sudah dibungkus selama 3-4 hari agar tape benar-benar jadi dan rasanya manis.
  15. Tape ketan hitam siap disajikan.

Related Posts:

  • Resep Bakso Goreng Spesial Asli MalangResep Bakso Goreng - Zonamakan.blogspot.com kali ini akan menampilkan resep makanan dari kota Malang Jawa Timur, yaitu Resep Bakso Goreng. Pada umumnya bakso adalah makanan yang berbentuk bulat dan kenyal, berbeda dengan Baks… Read More
  • Cara Membuat Yoghurt Sehat Dan PraktisCara Membuat Yoghurt - Yoghurt merupakan susu yang dibuat melalui proses fermentasi bakteri. Bakteri yang digunakan adalah bakteri baik untuk tubuh bukan bakteri jahat. Bakteri yang baik adalah bakteri Lactobacillus Bulgaric… Read More
  • Resep Cake Coklat Lembut Enak PraktisResep Cake Coklat - Coklat merupakan buah olahan yang dapat disulap menjadi beragam jenis makanan, minuman dalam bentuk dan rasa yang beraneka ragam. Selain itu Coklat juga menjadi menu favorit bagi semua orang, terbukti dari… Read More
  • Resep Donat JCO Empuk IstimewaResep Donat JCO - Donat JCO adalah donat empuk dan sangat lezat yang menjadi saingat berat para donat di dunia. Donat JCO atau dalam bahasa ingrisnya adalah J.CO donuts merupakan sebuah restoran atau waralaba yang mengkhususk… Read More
  • Cara Membuat Puding Coklat Saus Vla Cara Membuat Puding Coklat - Puding merupakan saudara dari agar-agar perbedaannya terletak dari tingkat kekenyalan dan bahan yang digunakan sedikit berbeda. Varian rasa Puding sama banyaknya dengan agar-agar diantaranya ada r… Read More

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts